Logo dan Maskot Jambore Daerah XVI Kwartir Daerah Jawa Tengah Tahun 2024
SEMARANG–Acara bergengsi ini akan berlangsung di Puskepram Candra Birawa, Karanggeneng, Gunungpati, Kota Semarang, pada tanggal 30 Agustus hingga 4 September 2024.
Jambore Daerah XVI Kwarda Jateng tahun mengusung tema “TERAP” yang merupakan singkatan dari Terampil, Rajin, Aplikatif, dan Peduli. Kegiatan ini menjadi ajang perkemahan besar bagi Pramuka Penggalang dalam bentuk festival yang tidak hanya menyenangkan, tetapi juga sarat dengan nilai-nilai pendidikan kepramukaan yang disesuaikan dengan kemajuan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi saat ini.
Dengan semangat “TERAP”, Jambore Daerah XVI Kwarda Jateng Tahun 2024 siap menciptakan pengalaman berharga bagi setiap peserta, mempersiapkan mereka menjadi generasi muda yang berkualitas dan siap menghadapi tantangan masa depan.
LOGO JAMBORE DAERAH XVI KWARDA JATENG TAHUN 2024
MAKNA LOGO
- Gambar keseluruhan merupakan silhouette membentuk huruf “J” yang berarti akronim dari Jambore diselenggarakan dalam suasana penuh persaudaraan dan kebersamaan, menantang, menarik.
- Tulisan Jambore Daerah XVI Kwartir Daerah Jawa Tengah Tahun 2024 menunjukkan bahwa ini merupakan kegiatan Jambore Daerah yang diselenggarakan oleh Kwarda Jateng di Puskepram Karanggeneng, Kota Semarang dan pada tahun 2024 telah dilaksanakan yang ke-16.
- Tunas Kelapa dan logo WOSM menandakan bahwa Jamda XVI Kwarda Jateng 2024 merupakan bagian dari kegiatan Gerakan Pramuka.
- Silhouette Tenda, Gunung dan Pohon Pinus, menggambarkan kegiatan Jamda XVI Kwarda Jateng 2024 berbentuk perkemahan dan dilaksanakan di alam.
- Logo diwarnai dengan warna dasar: warna merah yang berarti bahwa Pramuka Penggalang selalu memiliki keberanian dan warna putih yang berarti kesucian dalam membangun persaudaran yang penuh kebersamaan, warna biru yang berarti kedamaian dalam mengikuti kegiatan kepramukaan, serta warna hijau yang berarti kepedulian dan pertumbuhan dalam melaksanakan janji dalam Kode Kehormatan Pramuka penggalang.
MASKOT KEGIATAN
MAKNA MASKOT :
- Si ELWA merupakan akronim dari Si Elang Jawa. Salah satu satwa langka dari Jawa Tengah yang keberadaannya harus dilindungi. Elang Jawa memiliki penglihatan yang tajam dan cengkeraman yang kuat serta mampu terbang tinggi di Melambangkan Pramuka Penggalang Jawa Tengah memiliki kemauan yang kuat, sehat, cakap, terampil dan kokoh dalam pendiriannya serta mempunyai cita-cita yang tinggi dan mulia.
- Bulu kepala berwarna merah dan putih menandakan anggota Pramuka Penggalang yang memiliki keberanian, kesucian dan rasa tanggung jawab.
- Warna kuning, merupakan perlambang keagungan, jiwa nasionalis dan kesuksesan. Diharapkan Pramuka dan Penggalang Jawa Tengah mampu menjadi generasi emas dalam melanjutkan perjuangan bangsa Indonesia serta patriot yang senantiasa berkarakter dan berbudi pekerti luhur.
- Warna biru, mengandung harapan untuk senantiasa mengulurkan kepedulian dalam mewujudkan kesejahteraan dan
- Seragam Pramuka dengan setangan leher dan topi cokelat melambangkan Pramuka Penggalang Jawa Tengah senantiasa siap untuk menjadi terampil, rajin, aplikatif dan
Berpijak dari Petunjuk Teknis (Juknis) Jambore Daerah XVI Kwarda Jawa Tengah, Kwartir Cabang Karanganyar siap menyukseskan gelaran akbar tersebut. Kwarcab Karanganyar telah melakukan persiapan untuk menjaring kontingen Jamda XVI dengan mengadakan kegiatan Gladian Pimpinan Regu (Dian Pinru) selama tiga hari, Selasa-Kamis (23-25/7/2024) di Bumi Perkemahan Cakrapahlawasri, Delingan, Karanganyar.
Sumber: https://pramukajateng.or.id/jambore-daerah-xvi-kwarda-jawa-tengah-tahun-2024-simak-juknisnya-yuk/
Leave a Reply